IBX5980432E7F390 “Aku tergantung dengan prasangka hambaKu” - PENUNTUT ILMU

“Aku tergantung dengan prasangka hambaKu”

Bismillahirrohmanirrohim..


“Aku tergantung dengan prasangka hambaKu”

Dikisahkan Nabi Ayub menderita sakit yang amat parah.  Setelah Sakit fis
ik, Allah beri lagi Sakit Hati.

Ditinggalkan oleh oleh orang yg ada didekatnya karena penyakitnya, Kecuali istrinya.

Difitnah oleh orang orang , dikatai penyakitnya adalah adzab dari Allah karena kata mereka beliau adalah orang munafik.

Kalau kita jadi Nabi Ayub gimana tuh? Kecewa ga sama Allah? Ngeluh ga? Pasti ya. Tapi nabi Ayub ini selalu berprasangka baik. Gapernah tuh yang namanya ngeluh.

Diambil hartanya Nabi Ayub berkata “ALLAH MAHA BAIK”
Diambil anak-anaknya “ALLAH MAHA BAIK”
Diambil keluarga dekatnya “ALLAH MAHA BAIK”
Khusnudzon pokoknya. “ALLAH MAHA BAIK” “ALLAH MAHA BAIK” “ALLAH MAHA BAIK”


Sampai suatu saat istrinya sudah tidak punya apa apa untuk dijual. Akhirnya istri beliau menjual rambutnya. Sampai gundul rambut istri beliau. Nabi ayub melihat istrinya seperti itu, nabi ayub merasa kasihan.

Lalu nabi Ayub as berdoa “yaALLAH aku sakit”

Dari sekian belasan tahun nabi ayub sakit, ia baru berdoa sedikit mengeluh kaya gitu. Setelah itu beristigfar kembali, tetap engkau maha baik yaAllah. engkau maha baik yaAllah.


Tidak lama kemudian dari doa Nabi Ayub tersebut keluarlah mata air dari kaki nabi ayub, basah nabi ayub seperti mandi. Sembuhlah nabi ayub saat itu seketika.


Kemudian Allah turunkan harta nabi ayub kembali, kemudian istri nabi Ayub hamil dan melahirkan anak-anak Nabi Ayub. Allah seperti beri kembali anak anak yg telah di ambil sebelumnya. MasyaAllah.


Nah dari cerita diatas, Sikap yg bisa kita lakukan ketika diberi ujian adalah :
1.  Kita yakin kita dikasih hukuman kaya gini karena kita banyak dosa.
Ketika kita diberi ujian , jangan merasa saya ga pantes dikasih ujian kaya gini nih. Ingatlah Firman Allah: “ Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: “Kami telah beriman”, sedang mereka tidak diuji lagi? (Alankabut :2 )
2. Allah pengen kasih saya kejutan. Sabar sabar. Prasangka baik.
3. Allah itu kalo kangen kepada kita , Allah kasih kita ujian.

Misal nih yah, ada orang yg kalo lagi dikasih ujian. Solatnya khusu bener, bacaan solatnya surat yg panjang misalnya arrahman almulk, tahajudnya tiap malem, dhuha nya ga kelewat.
Beda ketika ia lagi ga dikasih ujian. Solatnya buruburu, bacaan surat yg pendekpendek saking buruburu nya. Dhuha dan tahajud nya lupa. *buru buru ambil kaca “eh kamu lagi membicarakan diri sendiri ya “ :’D :”D semoga teman teman yg sedang membaca ini tidak seperti itu yaa. Hehe


Tetap berkhusnudzon dan yakin kalau Allah itu baik , baikk sekali kepada kita selaku hambaNya.

Semoga bermanfaat.

Berlangganan Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru:

0 Komentar Untuk "“Aku tergantung dengan prasangka hambaKu”"

Post a Comment