TEMPAT ORANG YANG MERASA KOTOR
Tempat orang yang merasa dirinya kotor itu bukan BAR, bukan tempat hiburan, tempat orang yang merasa dirinya kotor itu mesjid. Jadi jangan berpikir mesjid itu tempat orang suci karena tidak ada tempat orang suci di muka bumi.
Allah tidak menyediakan satu jengkal tanah pun di muka bumi untuk orang suci setelah Rosululloh Sholollohu 'alaihi wasallam. Yang ada di muka bumi hanyalah orang kotor yang ingin membersihkan diri.
Maka Allah mengatakan "Falaa Tuzzakuu Anfusakum" "Janganlah kalian ke-GR-an merasa diri kalian suci"
Jangan ngerasa, "Ah saya mah orang yang udah soleh, orang udah baik, ini (mesjid) mah tempat orang-orang soleh, jadi orang-orang yang banyak dosa mah jangan kesini (mesjid).
SALAH!!!
Justru Allah ga suka kepada orang yang merasa dirinya suci dan merasa paling soleh. Inilah tempat orang-orang yang ingin membersihkan diri. (berarti dia ngerasa dirinya kotor)
kata Allah "Wallahu yuhibbul Muththohhiriin" :dan Allah suka kepada orang yang mensucikan diri" Allah suka kepada orang yang didalam mesjid.
***
Ini saya pernah dengar di kontennya ustad, ustad siapa ka???
ReplyDeleteUstadz Hanan Attaki
ReplyDelete