IBX5980432E7F390 JODOH ITU INDENT & READY STOCK? - PENUNTUT ILMU

JODOH ITU INDENT & READY STOCK?



Sekarang kita butuh waktu untuk mengerti kenapa di usia segini masih sendiri, butuh waktu untuk mengerti.
Mungkin Allah memang lagi mempersiapkan calon imam kita yang ideal banget. Nah untuk mendapatkan seseorang yang ideal itu kan butuh waktu, kalo yang apa adanya kan yang apa? diobral gitu kan gampang. tapi ini karena terlalu istimewa kayak permata, mutiara itu benar-benar dibentuk saking istimewanya butuh waktu yang lama, sama kayak kita kalau beli kendaraan, kalo yang warnanya apa? pasaran kan langsung ready stock ya? Tapi kalo yang warnanya paling unik sendiri kan, inden kan? sampai mau beli satu kendaraan aja inden bisa dua bulan, kenapa? Warna ini jarang pak! istimewa, sehingga harus inden. Kalo yang ready stock banyak tu warna standar aja.
Begitu juga dengan jodoh ada jodoh ready stock, ada jodoh inden. nah yang inden ini biasanya istimewa, itu salah satu hikmahnya. siapa tahu emang dia inden karena lagi menghatamkan Al-Qur'an, dia berazam. "Ya Allah saya gak pengen nikah dulu sebelum khatam juz 30" gak harus juz 30 kan.?

Nah, mungkin dia pengen hafal 30 juz, mungkin dia pengen hafal 100 Hadits, mungkin dia pengen mapan dulu supaya bisa benar-benar membahagiakan dan menafkahi keluarga besar, bukan cuma istrinya tapi juga mertua dan segala macam. Kita memang akan dikasih oleh Allah pasangan yang istimewa, makanya inden. Sehingga kita bersabar, mudah-mudahan ada kebaikan "La'allahu Khair, Wa maa Indallahi Khair" "mudah-mudahan disini ada kebaikan, apa yang disisi Allah lebih baik" Terus berkhusnudzon.
ketemu-ketemu ternyata emang benar wajar kalau kita inden, istimewa banget akhlaknya itu luar biasa! Itu yang dialami oleh Siti Khadijah, nikah, meninggal, nikah lagi, meninggal lagi suaminya, kenapa meninggal? Karena Allah lagi mempersiapkan seseorang yang mungkin pas suaminya meninggal nabi Muhammad masih kecil, tapi khadijah disuruh punya keluarga dulu biar ada yang ngedampingin dia, terjauh dari fitnah cuman ga boleh lama-lama, harus pergi karena mau digantiin oleh orang yang lebih istimewa yaitu Nabi Muhammad SAW.
mungkin bagi Khadijah ketika suami pertamanya meninggal itu musibah, nikah lagi, suamiku kedua meninggal, lebih musibah lagi, udah gitu sendiri sekian lama baru ketemu dengan orang yang paling istimewa, ga ada manusia yang lebih istimewa daripada suaminya Khadijah yaitu Rasululloh SAW. Allah punya rencana, awalnya Khadijah menangis yang kedua Khadijah menangis, tetapi setelah dia paham rashasia yang ketiga mungkin dia akan mengatakan "bahwa inilah yang terbaik untuk saya" kalau saya tahu ini dari dulu maka sya akan tahu bahwa "Allah itu Maha Baik kepada saya"

*Ustadz Hanan Attaki

7 Golongan Umat Nabi Muhammad yang ditawarkan Syurga

Berlangganan Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru:

1 Komentar Untuk "JODOH ITU INDENT & READY STOCK?"

  1. Ketahui potensi diri, jodoh dan kepribadian dari arti nama dan tanggal lahir dengan coba unduh ARC Bali Pro kami di PlayStore atau ingin tahu lebih jauh bisa baca blog kami di ARC Bali

    ReplyDelete